Wakil Walikota Bukittinggi Marfendi Kedatangan Tamu dari Palestina Syaikh Muhammad Kamal Assawis

    Wakil Walikota Bukittinggi Marfendi Kedatangan Tamu dari Palestina Syaikh Muhammad Kamal Assawis
    Wakil Walikota Bukittinggi Marfendi Kedatangan Tamu dari Palestina Syaikh Muhammad Kamal Assawis

    Wakil Walikota Bukittinggi Marfendi Kedatangan Tamu dari Palestina Syaikh Muhammad Kamal Assawis

    Bukittinggi--Wakil Walikota Bukittinggi Marfendi kedatangan tamu dari Palestina Syaikh Muhammad Kamal Assawis di Rumdis Wawako Bukittinggi pada Sabtu( 25/03).

    Seperti yang disampaikan Wawako Marfendi, Alhamdulillah Bukittinggi kedatangan tamu Syaikh Muhammad Kamal Assawis dari Palestina yang selama ini terpaksa berdomisili di Yordania, karena kondisi di Palestina yang dangat tidak kondusif bagi dirinya.

    "Selama di Sumatera Barat Beliau telah mengunjungi beberapa daerah seperti Solok, Tanah Datar khususnya Batusangkar, Padang Panjang dan dari pagi hari ini Beliau sampai di Bukittinggi, dan akan berada di sini dan Agam timur sekitar dua hari, insya Allah Senin langsung ke Pasaman dan Pasaman Barat, " sebut Wawako Marfendi.

    Beliau sangat terkesan dengan kunjungan ini, karena ini adalah kunjungan Beliau yang pertama ke Sumatera Barat, alamnya yang sangat indah, penduduknya sangat ramah dan bersahabat, apalagi ketika beliau hadir di Diniyyah Puteri Padang Panjang santri-santrinya yang sangat bersemangat menyanyikan lagu “Palestina Memanggilmu” beliau sampai menangis mendengarkan, meskipun Beliau tidak memahaminya.

    Kedatangan beliau kali ini untuk mengucapkan ribuan terima kasih kepada masyarakat Indonesia khususnya Sumatera Barat yang telah sangat banyak membantu Palestina, lebih dari itu juga untuk menjelaskan tentang kondisi Palestina  saat ini yang sangat membutuhkan bantuan dan dukungan baik moril maupun materil dari masyarakat Indonesia.

    "Alhamdulillah masyarakat Indonesia khususnya Sumatera Barat sudah sangat banyak memberikan bantuan kepada rakyat Palestina, seperti Ambulan BAZNAS, Ambulan Kota Padang, bahkan ada bantuan Rumah Sakit dan sekolah, Jadi bangsa Palestina benar-benar berterima kasih kepada orang Indonesia khususnya Sumatera Barat " ungkap Marfendi.

    Dijelaskannya, memang yang kita ketahui pada data beberapa lembaga charity yang ada di Indonesia, masyarakat  Provinsi Sumatera Barat dan juga suku Minangkabau adalah suku bangsa yang paling banyak memberikan bantuan-bantuan sosial pada lembaga-lembaga charity tersebut, khususnya yang berorientasi kepada bantuan Palestina.

    "Syaikh Muhammad Kamal juga menjelaskan kondisi Palestina hari ini, dengan menayangkan video kondisi Palestina, juga video saat bantuan-bantuan datang dari Indonesia, untuk itu beliau juga berharap uluran tangan kaum muslimin di Sumatera Barat khususnya di Bukittinggi untuk membantu saudara-saudara kita di Palestina, " tutup marfendi.

    (LindaFang)

    bukittinggi sumatera-barat
    Linda Sari

    Linda Sari

    Artikel Sebelumnya

    Wakil Walikota Bukittinggi Buka Tilawah...

    Artikel Berikutnya

    Satu Tahun Tabungan Utsman Telah Dimanfaatkan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar

    Tags